Dasar html
HTTP (Hypertext transfer protocol) merupakan protokol yang digunakan untuk mentransfer data antara web server ke web browser. Protokol ini mentransfer dokument-dokument web berformat HTML (Hypertext Markup Language). Dikatakan markup Language karena HTML berfungsi untuk 'memperindah' file text biasa untuk ditampilkan pada program web browser hal ini dengan menambahkan element atau sering disebut sebagai tag tag pada file text biasa tersebut.
Tag HTML biasannya berupa tag-tag yang berpasangan dan ditandai dengan syimbol lebih besar (<) dan lebih kecil (>). Pasangan dsri sebuah tag ditandai dengan garis syimbol garis miring (/). Misalnnya pasangan dari tag <contoh> adalah </contoh>. Dalam hal ini <contoh> kita sebut sebagai element dan biasannya dalam suatu elemen terdapat atribut-atribut untuk mengatur elemen itu.jadi misalnnya elemen <contoh> bila ditulis dengan atributnya adalah :
<contoh atribut1="nilai atribut1" atribut2="nilai atribut2"....>
Dalam penulisan tag HTML tidaklah case sensitive artinya penggunaan huruf kecil ataupun capital tidaklah menjadi masalah.
Setiap documen HTML memiliki struktur dasar atau susunan file sebagau berikut :
<html>
<head>
<title> Computer Clock Could </title>
</head>
<body>
Berisi judul, isi , gambar ,
ataupun link download dan lain sebagainya.
</body>
</html>
Struktur file HTML diawali dengan sebuah tag <html> dan ditutup dengan tag </html>.Didalam tag ini terdapat dua buah bagian besar ,yaitu diapit oleh tag <head>...</head> dan tag <body>...</body>.
Bagian pertama yang diapit dengan tah HEAD merupakan header dari halaman HTML dan tidak ditampilkan pada Browser. Bagian ini berisi tag-tag header seperti <title>...</title> yang berfungsi untuk mengeluarkan judul pada title bar window Web Browser.
Bagian kedua, yang diapit oleh tag BODY merupakan bagian yang akan ditampilkan pada halaman web browser nantinya. Pada bagian ini anda akan menuliskan semua jenis informasi berupa text dengan bermacam format maupun gambar yang ingin sampaikan pada pengguna nantinya.
jika kamu buka struktur file diatas menggunakan browser, maka hasilnnya akan seperti gambar berikut :
itu adalah hasil dari struktur file diatas.
mungkin ini saja yang saya bisa sampaikan , berikutnnya saya akan memberikan penjelasan yang lain. jika sobat ingin lihat cara simpan dan buka struktur file bisa lihat vidio dibawah ini :
jika ingin mendownload vidionya silikan klik SF >> SF hanyan 15,5 Mb , buruan Download
selamat mencoba dan Semoga Berhasil. TERIMA KASIH...
0 comments